SONAGI adalah sebuah lembaga pelatihan bahasa korea di wilayah pati tepatnya di sebuah dukuh jongso desa wotan kecamatan sukolilo kabupaten pati Jawa Tengah. Lembaga ini didirikan pada bulan april 2006 dengan jumlah murid lebih dari 500 orang per gelombang pembelajaran.
Ketika kami menanyakan kepada pendiri lembaga ini kenapa menggunakan nama SONAGI beliau pun menjelaskan bahwa sonagi adalah istilah di korea selatan untuk mngungkapkan adanya hujan yang turun secara tiba tiba di musim panas yang semestinya tidak ada hujan. Dan ini di jadikan filosofi sebagai nama lembaga ini dengan tujuan agar para lulusan dari lembaga ini mendapatkan hujan rezeki di tengah sulitnya mencari lapangan pekerjaan di kampung halaman masing masing.
Banyaknya kasus penipuan yang di alami para calon tenaga kerja yang ingin berangkat ke korea oleh pihak pihak yang tidak bertanggung jawab maka hal ini membuat prihatin Mr.hadi ( Panggilan untuk pendiri lembaga sonagi ) sehingga beliau menggagas untuk mendirikan sebuah lembaga yang bisa di percaya untuk menjembatani calon tenaga kerja yang ingin bekerja di negara korea selatan.
Perlu di ketahui bahwa untuk bekerja di negara korea selatan maka seorang calon tenaga kerja di haruskan mengikuti ujian seleksi EPS-KLT ( Employment Permit System-Korean Language Test) yang di adakan oleh BNP2TKI terlebih dahulu karena hal ini sudah di atur dalam MOU nota kesepahaman antara pemerintah indonesia dengan pemerintah korea selatan, dan kesepakatan antar kedua negara ini lah yang disebut program G to G ( goverment to goverment )
Lembaga pendidikan bahasa korea yang bernama SONAGI ini terbilang sukses dalam menggembleng anak didiknya agar mampu melalui test seleksi EPS-KLT dengan nilai yang memuaskan terbukti bahwa lembaga ini adalah lembaga satu satu nya yang mampu meluluskan siswa terbanyak dalam ujian EPS-KLT setiap tahun nya. Ketika kami mengunjungi lembaga ini kami pun terkagum kagum dengan semua fasilitas yang di sediakan demi menunjang proses belajar mengajar di lembaga tersebut. Lembaga yang di fasilitasi dengan width screen dan begitu banyak air condisioner di dalam ruangan ini memang sangat representatif bagi siapapun yang ingin kursus bahasa korea dan mampu melalui ujian seleksi EPS-KLT dan sangat layak untuk di rekomendasikan ke siapa saja yang ingin bekerja di negara korea selatan.
Ruangan sebelum proses belajar berlangsung
Ruangan ketika proses belajar berlangsung
Meskipun ada sebagian siswa yang sedang mengantuk karena baru pertama kali merasakan nyaman nya udara AC tetapi proses belajar mengajar di lembaga ini berlangsung khidmat dan para siswa pun begitu menikmatinya. Postingan artikel ini saya dedikasikan untuk SONAGI sebagai rasa terima kasih saya karena telah membantu saya untuk bekerja di korea selatan. Siswa yang sedang merunduk dan mengantuk paling depan itu adalah saya sendiri dan sebelah saya itu bukan sedang mengantuk tetapi malah tidur :D sekarang saya sudah bekerja di korea.Terima kasih
3 komentar:
비둘기 한국어 교육관
Kapan pndaftaran nya di buka ge
Mantap hyong.. ijin copas sdikit y
Post a Comment